•  1845 dibaca
  •  248 diunduh
  • Pendidikan, Teknologi dan Ilmu Terapan

Dasar Teknologi Menjahit I

Pembangunan Nasional yang terus kita laksanakan telah memberikan manfaat yang sangat besar pada masyarakar luas. Salah satunya adalah membuka kesempatan kerja yang cukup besar sehingga dapat memberikan satu tingkat kesejahteraan bagi tenaga kerja  pada khususnya dan masyarakat pada umumnya. Hal yang telah dicapai merupakan modal untuk pembangunan selanjutnya. Dalam pembangunan industri digunakan berbagai tingkat teknologi, mulai dari teknologi sederhana atau tradisional sampai teknologi maju dan sangat maju. Semakin tinggi tingkat teknologi yang digunakan semakin tinggi pula tingkat pengetahuan dan ketrampilan yang dibutuhkan untuk pengoperasian dan pemeliharaannya. Selain itu teknologi yang semakin tinggi dapat menimbulkan kemungkinan bahaya yang lebih besar sehingga memerlukan teknik pengendalian untuk mengurangi dampak negatif terhadap tenaga kerja dan masyarakat serta lingkungannya. Karena itu  setiap kesalahan atau kecelakaan dalam penerapan teknologi maju dapat menimbulkan kerugian yang besar baik dari segi modal maupun sumber daya manusia.